0


Marelan, tv Intelijen News.com
- Pimpinan Anak Cabang Pemuda Pancasila (PAC.PP) Medan Marelan melaksanakan kegiatan Halal Bi Halal saling bermaafan antar sesama anggota dan pengurus. 

Kegiatan penuh makna untuk dapat bersilaturahim dan saling bermaafan ini terlaksana di sekretariat PAC Pemuda Pancasila Medan Marelan di Jalan Kapten Rahmad Buddin Kelurahan Terjun Kecamatan Medan Marelan (20/04/2025).

Ketua PAC.Pemuda Pancasila Medan Marelan Ardiansyah Sitepu S.Pdi didampingi M.Iqbal selaku ketua panitia pelaksana menjelaskan, kegiatan halal Bi halal setiap tahunnya digelar guna memperkuat jalinan silaturahmi sekaligus saling bermaafan antar kader dan para pengurus agar kedepannya lebih solid dan kompak lagi dengan semangat kebersamaan.


" Hendaknya para kader  senantiasa menjaga nama baik Pancasila serta dapat bermanfaat bagi masyarakat serta senantiasa dapat menunjukan eksistensinya ditengah masyarakat",Pesan Ketua Ardiansyah Sitepu.


Tampak hadir dalam acara penuh makna ini seluruh para pengurus maupun anggota Pemuda Pancasila, baik Ranting Kelurahan maupun PAC Kecamatan Medan Marelan dalam suasana kebersamaan dan persaudaraan semua berdiri sejajaran dengan kerendahan hati untuk saling memaafkan tiap perkataan maupun perbuatan baik yang disengaja maupun tidak disengaja yang telah dilakukan selama ini, pupus sudah tanpa bekas di bulan Fitri ini.Harap Ketua PAC.Pemuda Pancasila Medan Marelan.


Dalam kegiatan Halal Bi halal tersebut diisi dengan Tausiyah dibawakan oleh Ustad Ishar Safawi S.Pdi.

Dalam pesannya, Minal Aidin Walfaizin itu adalah mohon maaf lahir bathin, mari kita kembali sucikan hati mari berbaik sangka dan tidak berburuk sangka.

Halal BI halal kaitannya pasti di bulan Syawal yakni bulan setelah Ramadhan harusnya ada peningkatan keimanan dan ibadah kita kepada Allah SWT.

Kalau di bulan Ramadhan ada baca Alquran maka setelah Ramadhan diharapkan pembacaan Alquran tetap Istiqomah terus dilakukan.

Ketika kita berhalal Bi halal, ingatlah kebaikan kawan- kawan kita, tapi jangan ingat kesalahan kawan kita.

Pemuda Pancasila tetaplah menjadi tauladan berkelakuan baik di mata masyarakat  sebagaimana Akhlakul Karimah yang dicontohkan Rasulullah SAW. Pesan ustad Ishar Safawi S.Pdi.

Seluruh para pengurus maupun anggota Pemuda Pancasila, baik Ranting Kelurahan maupun PAC Kecamatan Medan Marelan dengan kerendahan hati untuk saling memaafkan tiap perkataan maupun perbuatan baik yang disegaja maupun tidak disegaja yang telah dilakukan selama ini.(Zl/Mrl).

Posting Komentar

Top