0

Deliserdang, tv Intelijen News.com- Kegiatan Peletakan Batu Pertama Bedah Rumah Layak Huni bantuan dari Pradana Cahaya Nasional (PCN) di Desa Tandem Hilir Kecamatan Hamparan Perak berjalan aman lancar dan tertib .Senin (11/09/ 2023) sekira pukul 10 . 00 Wib hingga  selesai.

Turut berhadir Camat Hamparan Perak Jahar Efendi, Ketua Umum PCN Pusat Immanuel E.Sala. SE, Direktur KTH Amphibi Pusat Ernadhi, Bu Nur Anita Caleg PAN Dapil Deliserdang, Bu Yetti bersama Devi Arniati Caleg DPR RI partai Buruh dan Indah Zupika Sari Caleg DPRD dapil V Kab  Deliserdang, Kepala Desa Tandem Hilir 2 M.Effendi Kuda Diri, Kades Paluh Manan Nasrol, Ketua PCN Sumut Dedi Aldian, Mitra PCN Pusat Abdul Razak, mewakili Danramil, dan Perangkat Desa Tandem Hilir Dua, Tokoh Masyarakat, Tokoh Agama, dan yang hadir dalam acara tersebut.


Kegiatan peletakan batu pertama bedah rumah tersebut dilaksanakan secara langsung baik dari  semua pihak.

Kades Tandem Hilir 2, Muhammad Effendi Kudadari mengaku 

sangat terharu adanya niat baik dari PCN ini untuk membantu program bedah rumah di desa Tandem 2 ini dengan pengerjaan dari nol hingga selesai dengan bahan lantai dikeramik dan rangkanya baja sampai selesai pembangunan rumah layak huni.


Dari 17 unit yang dapat di kecamatan hamparan perak, di desa Tandem Hilir 2 inilah yang paling banyak mendapatkan program bedah rumah.

Kami mengucapkan terimakasih atas adanya bantuan dan tahun ini dapat bantuan 2 unit perdesanya dari PCN.

Mewakili  Dan Ramil melalui Bhabinsa Tandem Hilir 2 mengatakan, saya telah menyimak program PCN bahwa program PCN disambut baik apalagi program ini dapat meningkatkan taraf hidup masyarakat bahkan ada program ketahanan pangan apalagi disini umumnya masyarakat sebagai petani sangat membutuhkan pupuk murah.


Masyarakat sangat mengharapkan program PCN mengadakan pupuk murah ini.Kami berterimakasih dan semoga program PCN senantiasa berguna bagi masyarakat bangsa dan negara ini, Ujarnya.

Dedi Aldin Ketua PCN Sumut mengatakan, semoga program PCN ini dapat meningkat ekonomi dan taraf hidup layak di daerah ini.


Dian Hadi ST, Kepala BPD Tandem Hilir II mengucapkan terimakasih pada Kades Tandem Hilir 2 yang telah menjembatani adanya program bantuan bedah rumah di desa ini.

Kedepannya kami berharap pada PCN adanya penambahan jumlah bedah rumah di desa kami, harapnya.(Jaka Hidayah).

Posting Komentar

Top